Jumat, 21 Agustus 2015

BTS-Bangtan Sonyeondan pt 1

Hallo..
Annyeonghaseyo readerdeul:)

Hmm..
Entah kenapa lagi aja pengen cerita sesuatu yang tiba-tiba terlintas diotakku.

Kalian semua tau BTS kan?
Pastinya tau lah yaa..
BTS atau merupakan singkatan dari Bangtan Sonyeondan ini atau biasa juga dikenal dengan sebutan Bulletproof Boys Scout.



Mereka merupakan Boy Band asal negeri gingseng yang debut di bulan Juni tahun 2013 lalu, 12 Juni 2013 kalau tidak salah tepatnya.
Hmm.. Belum lama juga kan yah?

Mereka debut dengan lagu yang berjudul No More Dream, yang di dalam lagu itu kerasa banget unsur hip hop nya, yang mewakilkan mereka banget menurutku, dan mereka memang mengusung tema-tema hip-hop dalam lagu-lagu mereka.


Awalnya aku, jujur, gak begitu peduli dengan kehadiran mereka, karena saat-saat mereka muncul, ngerasa gaya mereka tuh yah gimana, ngerasa gak tertarik aja awalnya. Waktu itu karena banyak yang gandrung sama yang namanya Exo, dan jujur waktu itu juga lagi masa-masanya nunggu Shinee comeback, jadi ya semacam gak peduli dan tak menghiraukan kedatangan Boyband yang ternyata..
Yah kenyataan yang membuat saya sedikit menyesal mengenal BTS ini baru beberapa saat belakangan ini.

Mereka hadir kembali, di saat-saat yang tepat. Sama ketika dulu pertama kaliku kenal Song Joong Ki.

Dimasa transisi..
Hmm.. Pertama kali sempet denger nama mereka diawal mereka debut tapi, yah masih gak ngeh
Kedua kalinya, sekitar setahun lalu, saat itu masih tinggal di asrama dan temen sekamar sering nunjukkin video-video BTS, dan masih belum kecantol, entah.
Ketiga beberapa bulan lalu, sepupu yang memperkenalkan aku dengan BTS.
Masih dengan teman sekamar yang sama aku semakin menggila dengan BTS ini.

Mungkin aku punya kaitan takdir dengan mereka?
Wkk entahlah.
Tapi aku rasa ada sesuatu dengan mereka.

Hmm.. Mereka berada di bawah naungan BigHit Entertainment, yang slogannya itu Music Artist for Healing, sesuatu yang agak ambigu menurutku.
Di satu sisi pikiranku menangkap, apa yang salah dengan BTS? Member-membernya? Kenapa harus ada healing? Penyembuhan? Apakah berkaitan dengan statement Rap Monster? Atau pernyataan suga? Entahlah.
Tapu disisi lain, maksud healing disini bukan untuk para membernya, tapi untuk kita, fansnya.
Yang membuat kita merasa sembuh. Membuat kita merasa lebih baik saat mendengarkan karya musik yang berada di bawah naungan BigHit Entertainment, BTS salah satunya.



0 komentar:

Posting Komentar